Geliat Dumai Mencuatkan Wadah Buat Kiprah Perempuan

Zulkifli As.
toRiau-Walikota Dumai Zulkifli As, mendukung penguatan wadah kegiatan perempuan atau dasawisma untuk peningkatan harkat martabat dan potensi diri serta kemampuan di tengah masyarakat dan kaum pria.

Dasawisma juga punya peran penting dan strategis dalam mewujudkan keluarga sejahtera, pelaksanaan program kegiatan gerakan pemberdayaan kesejahteraan keluarga (PKK) di tingkat kelurahan, kecamatan dan kota.

"Organisasi perempuan umumnya bertujuan untuk meningkatkan harkat dan martabat wanita dengan mengembangkan segala potensi diri dan kemampuan di tengah masyarakat dan tidak kalah sama dengan pria," tutur Wako Zulkifli, Kamis (16/11).

Disebutkan, pada era berkembang ini, perempuan memiliki fungsi ganda, yaitu harus pandai membagi waktu antara berkarir dan ibu mengurus rumah tangga tak mau berdiam diri hanya mengurus keluarga.

Terhadap perempuan seperti itu, lanjutnya, harus diberdayakan dengan memberikan dukungan moral maupun materil, dan pemerintah sangat mendukung penguatan peran perempuan.

Penguatan wadah perempuan melalui sosialisasi hendaknya dapat lebih mempertajam pengetahuan kelompok masyarakat tergabung dalam dasawisma tentang pentingnya peran dalam pengembangan kehidupan.

Sementara, Ketua TP PKK Dumai Haslinar, menyatakan untuk penguatan dasawisma dilaksanakan sosialisasi peningkatan pengetahuan dan keterampilan TP PKK kecamatan dan kelurahan, terutama bagi ketua kelompok dasawisma serta penertiban administrasi dasawisma.

"Sosialisasi memiliki peran mewujudkan keluarga sejahtera, dengan begitu keberadaan dasawisma akan mempermudah koordinasi sehingga program PKK dapat berjalan tepat sasaran," harap Haslinar.

Dijelaskan, dasawisma adalah kelompok ibu berasal dari 10 kepala keluarga rumah yang bertetangga untuk mempermudah jalannya suatu program, dan kegiatan diarahkan pada peningkatan kesejahteraan keluarga dan sosial kemasyarakatan. (mcr/adm)


TERKAIT