DPRD Provinsi Riau Targetkan Pengesahan Ranperda Tranportasi Haji Akhir Tahun 2017

Rombongan Pansus Kunjungi Rusunawa akan Dijadikan Asrama Haji
toRiau-Demi pelayanan yang maksimal pada Calon Jamaah Haji (CHJ), saat ini Pansus DPRD Provinsi Riau tentang Ranperda Transportasi Haji Daerah masih tahapannya verifikasi. Namun, menggesa proses 'lahirnya' Perda tersebut diakhir tahun 2017.

Sebab berdasarkan UU No13 Tahun 2008, yang didukung pula Peraturan Pemerintah (PP) No 79 Tahun 2012. Itu menyebutkan, untuk transportasi jamaah haji tersebut dari embarkasi kedaerah asal dan sebaliknya, mesti menjadi tanggungjawab Pemerintah Daerah (Pemda) provinsi.

Sesuai hasil Rapat Paripurna DPRD Provinsi Riau dilaksanakan, tanggal 19 Oktober 2017 lalu, Saat itu sudah dibentuk Tim Pansus tersebut. Yang telah ditunjuk Ketua Husaimi Hamidi dari Fraksi PPP, sedang Wakil Ketua Marwan Yuhanis berasal dari Fraksi Gerindra Sejahtera Riau.

Pansus dibentuk ini, bertugas untuk membahas Ranperda tersebut. Saat sekarang, diketahui tim sudah dapat masukan dari berbagai pihak, dalam 'mematangkan' terwujud Perda yang sudah menjadi tujuan Pemprov Riau untuk memberi pelayanan maksimal pada Calon Jamaah Haji.

"Kita dari Tim Pansus telah lakukan kunjungan kerja atau obsevasi pada berbagai pihak dalam mematangkan terwujudnya Perda ini, diakhir tahun 2017 melalui pengesahan di agenda Rapat Paripurna DPRD Riau, Karena keberadaan Perda ini, sangat perlu," ungkap Husaimi Hamidi.



Ketua Tim Pansus Husaimi Hamidi


Ketua Pansus ini menyebut, bahwa Ranperda Transportasi Haji Daerah sangat penting sebagai syarat agar terealisasi Embarkasi Haji Antara di Riau. Karena itu, sambung Husaimi, pihak Pansus berusaha keras untuk menggesa segera tuntas pengerjaan Ranperda di tahun 2017.

"Mudah-mudahan, pada akhir tahun 2017 ini  Raperda Transportasi Haji Daerah bisa disahkan, di paripurna," kata Husaimi Hamidi. Namun diakui oleh Politisi PPP ini, untuk Ranperda tersebut telah sampai pada tahapan verifikasi di Kemendagri RI. Diharap dalam dekat ini terwujud.

Disebut dia, dengan nantinya sudah disahkanya Perda Transportasi Haji ini, maka hanya tinggal mempersiap asrama haji. Sesuai kesepakatan itu, Rusunawa yang di Jalan Mekar Sari akan disulap menjadi asrama. Maka pada tahun 2018, diharapkan sudah  launching Embarkasi Haji.

"Tahun 2018 diharap terlaksana dan di launching Embarkasi Antara dulu. Maka sekarang ini, lengkapi fasilitas Rusunawa menjadi asrama haji. Hal yang dilengkapi itu, antara lain tidak adanya lahan parkir memadai, tidak ada listrik yang memadai, dan tidak adanya mesjid," ungkapnya.

Kekurangan dari fasilitas Rusunawa ini sebut Husaimi, juga disampaikan Menteri Agama saat kunjungan pada beberapa waktu lalu, mengecek dan meninjau untuk kesiapan Embarkasi Haji ini. Selain fasilitas di Rusunawa belum memadai, ternyata Runway di Bandara SSK II tidak sesuai.

Keberadaan dari ada Embarkasi Haji Antara ini, ujarnya, bisa menghemat pengeluaran transportasi bagi Calon Jamaah Haji di Riau. "Biasanya para calon diinapkan dulu di Batam. Tapi, tahun besok tidak lagi. Karena, akan diinapkan dahulu di Pekanbaru saja. Di Batam itu, hanya transit. (dairul/humas advetorial)



Rombongan Pansus Dipimpin Husaimi Hamidi untuk belajar
ke Lampung.

TERKAIT