Tak Hanya Diplomatik, Arab Saudi Juga Putuskan Transportasi dengan Qatar

Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud.
toRiau-Arab Saudi menyatakan telah memutuskan hubungan diplomatik, bahkan hubungan transportasi, dengan negara tetangganya, Qatar. Arab Saudi mengatakan langkah tersebut ditempuh demi melindungi negara dari bahaya terorisme dan ekstremisme.

Kantor berita resmi Pemerintahan Saudi mengutip pemerintah mengatakan putusnya hubungan diplomatik dan konsuler dengan Qatar adalah kedaulatan dan hak pemerintahan Arab Saudi yang dijamin oleh hukum internasional.

Pemerintah Saudi memutuskan kontak darat, laut, dan udara dengan Qatar dan mendesak negara tetangga dan perusahaan di Timur Tengah untuk melakukan hal serupa.

Sementara itu, kementerian luar negeri Bahrain hari ini mengatakan bahwa pihaknya akan menarik misi diplomasi dari ibu kota Qatar, Doha dalam 48 jam ke depan. Semua diplomat Bahrain akan keluar dalam waktu 48 jam. Kemlu Bahrain juga meminta semua warga negara Qatar meninggalkan Bahrain dalam dua minggu ke depan.

Bahrain menuding Qatar melakukan provokasi melalui media, dan mendukung aktivitas teroris bersenjata dan mendukung kelompok Iran untuk melakukan sabotase dan menebar kekacauan di Bahrain.

Kantor berita Tiongkok Xinhua melaporkan bahwa Mesir juga sudah memutuskan hubungan diplomatik dengan Qatar.

Qatar belum berkomentar atas hal ini. (bst/adm)
TERKAIT