Sekda Kampar Resmi Dilantik Sebagai Ketua PMI Kampar Periode 2018-2022


toRiau- Pelantikan Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kampar dilaksanakan, Jumat (19/1/2018) pagi ini bertempat di Balai Bupati Kampar. 

Pelantikan ini dihadiri langsung Bupati dan Wakil Bupati Kampar, Pejabat Kampar, dan juga Ketua PMI Provinsi Riau.

Ketua PMI Provinsi Drs. Syahril AbuBakar melantik Sekda Kabupaten Kampar Drs. Yusri. MSi sebagai ketua PMI Kampar periode 2018-2022. Selain itu Ketua PMI Provinsi juga melantik Dedi Sambudi SKM. M.Kes sebagai sekretaris dan Edward Se, MM. sebagai Bendahara.

Pasca resmi dilantik, Yusri menyampaikan ucapan terima kasih atas pelantikannya. Dalam pidatonya ia juga mengatakan PMI adalah organisasi pengabdian kepada manusia dan diharapkan organisasi ini  dapat benar-benar menjadi wujud sosial bagi masyarakat.

Ia juga berharap PMI akan terus mampu mempertahankan sikap dan menjalankan tugas pengabdian.  

"Mudah mudahan kami bisa memenuhi kebutuhan masyarakat yang membutuhkan PMI" ucapnya.

Sementara itu Bupati Kampar H.Azis Zainal, SH, MM. menyampaikan "PMI jangan hanya sebagai lambang doang dan mencari kehidupan disini, ini merupakan tugas mulia dan suci" ujarnya. 

Ketua PMI Provinsi mengatakan, pelantikan ini merupakan suatu hal yang sangat membanggakan  karena sudah 3 tahun PMI Kampar hanya pelaksana tugas saja pidatonya sudah 3 tahun Ketua PMI Kampar hanya sebagai pelaksana tugas saja. 

"Kepada pengurus baru jangan segan-segan  berkomunikasi dengan senior, kita perlu belajar dan tunjuk ajar supaya PMI Kampar menjadi Palang Merah yang unggul dari Provinsi Riau," ucapnya

Selain melaksanakan pelantikan, PMI Kampar juga menandatangani kerja sama dengan tiga perusahaan yaitu Bank Riau Kepri cabang Bangkinang, BPJS kesehatan dan PT Flora Wahana Tirta. (vezy)
TERKAIT