Lahan Terbakar di Meranti Capai 135 Hektare

Lahan yang terbakar di Meranti.
toRiau-Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kabupaten Meranti Riau meluas hingga mencapai 135 hektare. Tim gabungan kini terus berupaya memadamkan titik-titik api.

"Kami perkirakan lahan yang terbakar mencapai 135 hektare," kata Kapolres Meranti AKBP Laode Proyek, Rabu (14/2).

Laode menjelaskan kebakaran itu terjadi sejak Jumat 9 Februari 2018 yang meluas hingga mencapai 135 hektare. Kebakaran tersebut tidak hanya sekadar lahan kosong namun merembet ke perkebunan sagu milik 5 orang warga setempat.

"Kami tengah memintai keterangan terhadap empat orang saksi terkait kebakaran ini," ujar Laode.

Laode menjelaskan, pihaknya sudah memasang garis polisi di lokasi yang terbakar. "Kami masih melakukan penyelidikan penyebab terjadinya kebakaran ini serta mencari saksi-saksi lainnya yang mengetahui terjadinya Karhutla. Koordinasi dengan ahli terkait peristiwa itu," jelas Laode.

Sementara itu, Kepala BPBD Riau Edwar Sanger, menambahkan pihaknya saat ini sudah meminta bantuan heli super puma milik perusahaan swasta. Heli ini dibutuhkan untuk melakukan pemadaman lewat udara. "Heli saat ini sudah berada di lokasi untuk membantu pendinginan di lokasi," kata Edwar.

Menurut Edwar, tim gabungan TNI/Polri, Manggala Agni, BPBD Meranti tengah berjibaku untuk melakukan pendinginan. "Semoga Karhutla ini bisa segera kita atasi. Saat ini lagi dilakukan pendinginan," harap Edwar Sanger. (dtc/adm)
TERKAIT